link: Mananging Consultant

Cari Blog Ini

Selasa, 16 Agustus 2011

TV anda bisa browsing


Android media BOX: cara murah membuat TV anda bisa browsing

Saatnya Android TV Set Top Box mulai dijual di pasaran setelah bulan Maret lalu kami pernah memberitakan akan hadirnya Set Top Box dengan Android OS di dalamnya. Android Media Box yang dijual oleh Thanko ini merupakan alternatif murah untuk punya sebuah HDTV yang bisa dibuat untuk browsing atau nonton video melalui hardisk eksternal.

Sebenarnya fiturnya hampir sama dengan anda menyambungkan kabel HDMI dari ponsel ke HDTV seperti yang pernah kami lakukan di Xperia ARC kami (beritanya disini) tetapi dengan Set-Top-Box, fitur yang ditawarkan jauh lebih banyak. Di dalam kotak berukuran 134 x 104 x 42 mm (berat 164 g) terdapat 1 slot untuk kartu SD, 2 buah port USB (bisa disambung ke hardisk atau keyboard/ mouse wireless), port Ethernet dan HDMI.
Untuk resolusi (output), Set Top Box ini bisa menghasilkan resolusi sampai Full HD (1920×1080) dan menggunakan Android OS 2.2 di dalamnya.
Di dalam paketnya juga telah disediakan sebuah remote control untuk memudahkan navigasi.
Android Media Box ini dijual dengan harga 9.980 Yen (sekitar Rp. 1,1 jutaan).
 
 
 
Sumber berita
Android media BOX

Tidak ada komentar: