link: Mananging Consultant

Cari Blog Ini

Jumat, 08 April 2011

Tour Asia 2011







PicturePicture

Amsterdam


Amsterdam untuk Anak-anak



AMSTERDAM, Belanda, adalah surga anak-anak. Skala kecil, bangunan unik, kurangnya lalu lintas mobil dan kanal-kanal, semuanya berpadu untuk membuat sebuah tempat menakjubkan.
Apakah itu museum ilmu pengetahuan seperti NEMO, pertunjukan boneka gratis di alun-alun Dam atau tur yang berorientasi pada anak seperti Rembrandthuis atau Ons’ Lieve Heer op Solder, tujuannya adalah untuk menjaga anak-anak sibuk dan tertarik, jadi para orang tua bisa sedikit santai dan bersenang-senang.
Pada kenyataannya, sebagian besar museum menawarkan tur anak-anak dan Rijksmuseum bebas biaya untuk mereka yang berusia di bawah 18 tahun. Sementara ketika Anda berada di NEMO, pastikan untuk mengunjungi kapal Amsterdam yang berdekatan untuk berlaku layaknya bajak laut.
Remaja yang telah membaca The Diary of Anne Frank pasti akan ingin mengunjungi Anne Frank Huis. Tapi jika Anda perlu untuk menghibur anak-anak dari usia yang berbeda, Tropenmuseum memiliki cukup barang berwarna-warni dari seluruh dunia untuk mengesankan semua orang (termasuk orang dewasa).
Biasanya, anak-anak hanya perlu tempat untuk berlarian kesana kemari. Ini mudah ditemukan di Vondelpark, khususnya di Het Groot Melkhuis, sebuah kafe yang dikemas dengan taman bermain. Atau bisa menuju Amsterdamse Bos, sebuah taman seluas sekitar 1.000 hektare yang ramai dikunjungi warga lokal.
Untuk urusan makanan, tempat memang lebih terbatas karena banyak restoran mempunyai ukuran yang kecil dan suasana romantis. Tapi masih ada beberapa tempat yang bisa dikunjungi semisal Loetje, Bazar dan Los Pilones. Jika mempertimbangkan menggabungkan naik feri gratis dengan makan malam, Anda bisa ke kidfriendly IJ-kantine di NDSM-werf.
Bila datang di musim panas, Anda bisa mengajak anak-anak untuk mencicipi poffertjes (pancake mini yang ditaburi dengan gula bubuk) di kedai sementara yang biasa terdapat di area sirkus Leidseplein dekat Stadhouderskade. Sementara di musim dingin, Anda bisa mencoba oliebollen (donat goreng proto).

Orlando, Florida


4 Film yang Menginspirasi Perjalanan



FILM layar lebar dengan suguhan visualnya terkadang membuat kita larut dan membayangkan bagaimana rasanya berada di tempat-tempat indah, unik, dan misterius yang digambarkan secara sempurna. Nah, empat film berikut ini mungkin akan membuat Anda ingin keluar rumah, melakukan penerbangan, dan melihat dunia.
1. Universal’s Islands of Adventure, Orlando, Florida, Amerika Serikat (Harry Potter and the Deathly Hallow: Part 1)
Film terakhir (meski masih bagian pertama) dari kisah Harry, Ron dan Hermione bercerita mengenai pencarian benda magis untuk mengalahkan kekuatan gelap Lord Voldemort. Tentu, kita tahu ini sepenuhnya fiksi, tapi itu tidak menghentikan sebagian orang untuk merasakan pengalaman berada di Hogwarts Express.
Bila ingin merasakan pengalaman dunia sihir Harry Potter, Universal’s Islands of Adventure bisa mewujudkannya. Di area seluas 20 hektare itu Anda bisa menemukan segala sesuatu tentang Harry Potter, seperti Butterbeer, berbelanja di toko tongkat sihir Ollivanders, atau menikmati wahana Harry Potter and Forbidden Journey.
Untuk menghabiskan waktu saat melancong ke Orlando, anda bisa menginap di Lake Buena Vista Resort Village & Spa (Lbvorlandoresort.com) yang dilengkapi fasilitas kolam besar dengan reproduksi dari sebuah kapal bajak laut. Biaya menginap untuk kamar suite (minimal dua malam) mulai dari US$119 (sekitar Rp1,05 juta)
2. Venesia, Italia (The Tourist)
Kota kanal Venesia yang menjadi latar film ‘The Tourist’ (dimainkan oleh Angelina Jolie dan Johnny Depp) menawarkan keindahan yang akan memikat siapa saja yang pernah menontonnya.
Secara umum, kegiatan yang tidak boleh dilewatkan saat berada di Venesia ialah naik gondola atau berjalan-jalan di sepanjang kanal. Meskipun kekurangan jalan, Venesia merupakan salah satu kota terbaik di dunia yang ramah bagi pejalan kaki.
Berjalan mondar-mandir di atas jembatan yang tak terhitung jumlahnya, melalui pasar, dan menjelajahi ceruk tersembunyi merupakan pengalaman lain yang sayang dilewatkan. Dari Ponte di Rialto sampai Piazza San Marco, itu adalah tempat yang perlu dilihat. Di Venesia, jasa antar-jemput Alilaguna akan membawa Anda dari Aeroporto Marco Polo ke Piazza San Marco dengan membayar US$18 (sekitar Rp159 ribu).
Tempat bermalam yang bisa Anda pesan saat di Venesia ialah The Guerrato Pensione (Pensioneguerrato.it) yang terletak di sebuah istana abad ke-13. Hotel ini juga menawarkan pemandangan kanal yang indah. Biaya menginap per malam untuk dua orang mulai dari US$128 (sekitar Rp1,13 juta)
3. Bali, Indonesia (Eat Pray Love)
Berdasarkan memoar terlaris, film ini menceritakan perjalanan keliling dunia dunia Liz Gilbert yang diperankan Julia Roberts. Diceritakan, Liz pergi mengunjungi Italia, India dan Indonesia.
Tidak bisa dipungkiri, siapapun akan terpesona dengan keindahan Bali. Kehidupan dan budaya warga lokal juga semakin membuat Bali menarik untuk dikunjungi. Di Bali, Anda akan menemukan surga tropis yang subur, pantai yang menakjubkan, arung jeram, dan budaya lokal yang menarik.
Saat di Bali, Anda bisa menginap di hotel butik Bambu Indah (Bambuindah.com) yang mempunyai sebelas vila terpisah yang terbuat dari bambu dan kayu jati Jawa. Sebagai saran, pesanlah salah satu unit vila yang menghadap ke Sungai Ayung. Anda bisa menemukan hotel butik ini sekitar 15 menit dari kota Ubud. Biaya menginap per malam untuk satu vilanya US$75 (sekitar Rp663 ribu).
4. Beijing (The Karate Kid)
Lokasi film The Karate Kid pindah dari LA ke Beijing. Film ini bercerita tentang Jayden Smith (anak dari Will Smith) sebagai Dre Parker, bocah berusia 12 tahun yang belajar bela diri dari Mr Han yang dimainkan oleh Jackie Chan.
Di dalam film, Dre mengunjungi Kota Terlarang, naik kereta api di sepanjang Tembok Besar China dan berjalan-jalan di labirin-labirin Beijing. The Karate Kid juga menampilkan pemandangan pegunungan Wudang di selatan China. Cara termurah untuk mengikuti jejak petualangan Dre dan Han ialah naik kereta dari Beijing dengan tiket perjalanan pulang pergi seharga US$25 (sekitar Rp221 ribu).
Tempat bermalam yang bisa Anda pilih ialah hotel bintang dua Lu Song Yuan (The-silk-road.com), dengan arsitektur abad ke-19 dan sentuhan budaya China yang kuat. Hotel ini juga menyediakan akses mudah ke tempat wisata seperti Museum Nasional China dan alun-alun Tian’anmen. Biaya menginap per malam untuk dua orangnya mulai dari US$88 (sekitar Rp778 ribu). (budgettravel.com)

Pariwisata Hawaii Jepang


Pariwisata Hawaii Bergantung pada Jepang



BENCANA gempa, tsunami, dan kebocoran reaktor nuklir yang melanda Jepang nampaknya akan membawa dampak minor pada sektor pariwisata Hawaii. Ini dikarenakan turis asal Jepang merupakan salah satu pasar utama di sana.
Seperti dilansir Nytimes, Kamis (17/3), beberapa hotel sudah melaporkan adanya pembatalan, termasuk Starwood Hotels & Resorts, di mana sekitar 2.000 pengunjung asal Jepang telah membatalkan rencana menginap.
Sementara itu menurut David Carey, Chief Executive Outrigger Enterprises Group yang mengoperasikan jaringan hotel di Hawaii dan memiliki ketergantungan pada pengunjung asal Jepang yang mencapai 10-15 persen dari total pengunjung, mengatakan, perusahaan telah terhindar dari pembatalan kelompok dan individu sejauh ini.
“Diharapkan ini hanya sebuah dampak jangka pendek yang signifikan akibat pembatalan dan penundaan rencana dari pengunjung Jepang,” katanya.
Berkaca dari data Hawaii Tourist Authority, tahun lalu 1,2 juta orang Jepang mengunjungi Hawaii dan mengeluarkan uang hingga US$1,9 miliar dengan rata-rata US$257,8 (sekitar Rp2,27 juta) per hari per orang.
Namun, diungkapkan pejabat pariwisata, terlalu dini untuk mengatakan berapa banyak penurunan dari pasar Jepang yang menyumbang 17,6 persen dari pariwisata Hawaii. Tetapi Hawaii coba melihat sejarah mengenai hal apa yang akan dihadapi.
Pasang surut
Sebelumnya, menurut Hawaii Tourism Authority, setelah gempa bumi Kobe pada Januari 1995 yang menewaskan lebih dari 6.000 orang, turis Jepang yang ke Hawaii turun 12,4 persen di bulan berikutnya, tetapi secara total pada tahun tersebut naik 12,6 persen.
Ketika SARS melanda pada 2003, jumlah pengunjung dari Jepang juga mengalami penurunan sebanyak 9,6 persen, dengan penurunan paling curam sebesar 36,6 persen pada bulan Mei tahun itu.
Bukan itu saja, selama ketakutan akan H1N1 pada 2009, pengunjung asal Jepang turun 13,7 persen dan 29,8 persen pada bulan berikutnya setelah wabah. Namun secara keseluruhan total pengunjung Jepang naik 0,6 persen pada tahun itu.
“Sebagai perbandingan dengan insiden yang terjadi di masa lalu ini tentu saja jauh lebih parah,” kata David Uchiyama, vice president of brand management for Hawaii Tourism Authority.
David menambahkan, di awal kita akan menghadapi penurunan. “Ini mungkin akan berlangsung sekitar tiga sampai enam bulan tapi berdasarkan sejarah pasar secara bertahap akan mulai kembali,” katanya.
Beberapa operator wisata juga tengah mengembangkan rencana darurat untuk membantu meningkatkan angka pariwisata.
“Kami bekerja sama dengan mitra hotel Hawaii untuk memahami dampak dari gempa bumi Jepang dan akan bertindak cepat untuk merangsang permintaan di pasar AS, dengan menawarkan diskon paket liburan ke Hawaii 10-20 persen,” kata Jack E. Richards, chief executive Pleasant Holidays, sebuah operator tur Amerika Serikat untuk Hawaii.

Mengunjungi Tokyo di 2011


9 Alasan Mengunjungi Tokyo di 2011



BANYAK yang berpendapat bahwa Tokyo adalah kota terbaik di dunia dengan berbagai makanan terbaik, toko, gedung pencakar langit, dan lain sebagainya. Nah, bila belum pernah ke sana, sembilan alasan mengunjungi Tokyo di 2011 berikut mungkin bisa membuat Anda mulai membuat rencana liburan ke Tokyo.
1. Melihat menara tertinggi kedua di dunia
Tokyo Sky Tree yang diperkirakan selesai pada Desember akan menjadi menara tertinggi kedua di dunia dengan ketinggian 634 meter. Menara ini sebenarnya tidak akan dibuka untuk publik sampai 2012, tetapi strukturnya sudah banyak menarik wisatawan.
2. Lebih murah
Pada 2010, yen melonjak terhadap mata uang asing, membuat harga melambung tinggi. Tahun ini, Bloomberg Businessweek memprediksi bahwa yen akan jatuh setidaknya 10 persen terhadap dolar. Ini berarti berbagai hal akan menjadi lebih murah.
3. Dapatkan game terbaru
Pelepasan Nintendo 3DS pastinya akan sangat menarik jika Anda seorang gamer. Belum lagi Tokyo Game Show (expo.nikkeibp.co.jp) yang akan berlangsung pada bulan September, ini akan semakin membuat liburan Anda semakin lengkap di Tokyo.
4. Kegilaan manga
Anime adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita. Jutaan penggemarnya tersebar di berbagai belahan dunia, jika Anda salah satunya Tokyo International Anime Fair (www.tokyoanime.jp) mungkin tidak boleh dilewatkan.
5. Festival musik terbesar di Asia
Sonic Summer (www.summersonic.com) kembali digelar tahun ini dengan Red Hot Chilli Peppers dan The Strokes yang menjadi sorotan utamanya. Semantara bagi penggemar musik dance, Big Beach Festival pada bulan Juni akan diisi oleh Fatboy Slim dan Carl Cox.
6. Melihat karya seni
Tokyo telah lama dikenal sebagai kota seni, dan pada 2011 ada sejumlah pertunjukan seni ynag sayang untuk dilewatkan, seperti Roppongi Art Night (www.bh-project.jp) yang akan berlangsung pada pekan terakhir di bulan Maret.
Sementara itu, Tokyo Metropolitan Museum of Photography (www.syabi.com) di Ebisu akan menjadi tempat untuk Yebisu International Festival for Art and Alternatif Visions. Yang tak kalah menarik ialah pameran Leonardo Da Vinci di Museum Nasional Tokyo yang akan berlangsung antara bulan Maret dan Juni.
7. Atraksi sirkus
Kooza yang disuguhkan Cirque du Soleil, akan tiba di Tokyo pada bulan Februari. Ini merupakan pertunjukan akrobatik yang akan membuat Anda terpukau saat melihatnya.
8. Tokyo Motor Show
Industri otomotif di Jepang dalam beberapa tahun terakhir mengalami perubahan, yang ditandai dengan berbagai kendaraan ramah lingkungan. Acara ini akan berlangsung antara 30 November-11 Desember.
9. Lihat bentuk masa depan
Kongres Arsitektur Dunia ke-24 akan berlangsung di Tokyo pada bulan September. Acara ini akan diadakan di Tokyo International Forum, Yoyogi National Gymnasium, dan National Olimpiacs Memorial Youth Center. Sebagai gambaran masa depan, tampilan Tokyo Sky Tree mungkin bisa menjadi sebuah penglihatan awal. (cnngo.com)

Ginza, Tokyo, Jepang

TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik


Manusia memang tak dapat dipisahkan dari yang namanya belanja. manusia selalu mengagungkan pola hidup konsumtif, dan memang sudah kodrat manusia sebagai makhluk yang tak pernah puas, ketika barang yang satu terbeli, akan muncul keinginan untuk membeli barang lainya. Oleh karna itu maka tak heran jika usaha perbelanjaan selalu laris diserbu para manusia. Di berbagai belahan dunia ini, ada berjuta-juta kawasan perbelanjaan yang menawarkan berbagai barang mulai dari kelas rendahan sampai kelas tinggi yang harganya sampai jutaan rupiah.
Dan enurut buku keluaran national Geographic yang berjudul The 10 Best of Everything, ada 10 kawasan perbelanjaan terbaik yang ada di dunia ini, yaitu :
1. Bahnhofstrasse, Zürich, Swiss
The Bahnhofstrasse, sebuah kawasan perbelanjaan di Zürich adalah shopping venue yang menakjubkan, di sebuah jalanan sepanjang 1,4 kilometer ini, Anda akan menemukan banyak tempat perbelanjaan papan atas Swiss. Mulai dari store pakaian rancangan desianer-desainer terkenal, sepatu, bulu, aksesoris, keramik, perhiasan. Dan, tentu saja, jam tangan Swiss.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik 2. Rodeo Drive, Beverly Hills, California
Rodeo Drive berhasil dikemas dalam kemewahan yang cukup berani untuk memenuhi syarat sebagai salah satu kawasan perbelanjaan paling glamor dan mahal di dunia. Kawasan ini adalah pusat pertokoan store yang menjual berbagai produk butik model Eropa dan Amerika, dengan pemandangan malam yang indah, air mancur, dan lampu-lampu jalan yang romantis, menjadikan Rodeo sebagai tempat favorit belanja para selebritis.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
3. Laugavegur, Reykjavík, Islandia
Jalanan di sepanjang pusat kota Reykjavík ini adalah pusat perbelanjaan utama di Islandia. banyak butik pakaian dan toko-toko yang menawarkan berbagai aksesoris, barang kulit, kosmetik, pakaian, buku, musik, dan pakaian hasil rajutan buatan tangan terbaik dan barang-barang wol. Jika Anda membeli baju dari salah satu rumah mode lokal di pertokoan ini, maka yakinlah itu adalah produk asli.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
4. Ginza, Tokyo, Jepang
Ginza, adalah tempat yang tak boleh anda lewatkan jika anda berwisata ke Jepang. Kawasan ini terdiri dari delapan blok, merupakan daerah perbelanjaan yang paling eksklusif Tokyo. Di sini, kalian bisa menemukan berbagai barang kesenian khas jepang, baju, accesoris, mainan asli buatan Jepang, dan masih banyak lagi. Dan Harga yang dipatok untuk barang-barang yang dijual di kompleks ini memang bukan harga main-main, hampir semuanya dalam jutaan. Bahkan saking eksklusifnya pertokoan Ginza, Dulu presiden Soekarno selalu belanja di Ginza jika sedang mengadakan pertemuan di Jepang
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik

5. Fifth Avenue, New York City New York
Fifth Avenue adalah pusat perbelanjaa yang menjual berbagai pakaian bermerk seperti Ferragamo, Harry Winston, Versace, Emanual Ungaro, Gucci, Henri Bendel, Tiffany, Steuben, Christian Dior, dan masih banyak lagi. Hal ini membuat New York’s Fifth Avenue menjadi surganya kawasan belanja. Apalagi di sepanjang jalan selalu ada pemandangan-pemandangan malam kota New York. Saking mewahnya, bahkan bisa Berjalan kaki di trotoar yang ramai di Fifth Avenue merupakan suatu kehormatan dan kebanggan tersendiri.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
6. Magnificent Mile, Chicago, Illinois
Kawasan perbelanjaan yang Hanya berjarak beberapa kilometer dari Danau Michigan ini banyak menampilkan keglamoran sebuah pusat pertokoan, North Michigan Avenue adalah rumah bagi produk-produk ternama seperti Gucci, Neiman Marcus, Lord & Taylor, Brooks Brothers, dan Hermes, serta Bigsby & Kruthers, Di akhir pekan, kawasan perbelanjaan ini selalu disesaki ribuan cloth hunter yang datang dari seluruh dunia.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
7. Avenue Montaigne, Paris, Perancis

Avenue Montaigne, terletak di segitiga emas antara Champs Élysées dan Sungai Seine, merupakan jalan paling mewah di Paris. Dipenuhi dengan berbagai store yang menjual butik rancangan Bulgari, Louis Vuitton, Emmanuel Ungaro, Guy Laroche, Christian Dior, dan Nina Ricci, menjadikan kawasan ini menjadi surga bagi para wanita pendamba kemewahan dan keglamoran
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik 8. Avinguda Diagonal, Barcelona, Spanyol
Kawasan ini terkenal di dunia fashion sebagai rumah, perhiasan, dan line art galeri, Kawasan pertokoan yang membujur sepanjang 3 mil atau sekitar 5 kilometer di pusat kota barcelona ini adalah salah satu pusat fashion dunia. Di sini, anda bisa menemukan produk asli Passeig de Gracia, Via Augusta, serta carrer de Tuset. Di ujung jalan ini kalian juga bisa menemukan cafe-cafe eksklusif yang dibalut dengan suasana kuno dan modern yang berpadu dalam suasan gothic spanyol yang pastinya tiada duanya.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
9. Via Monte Napoleone, Via della Spiga, & Galleria Vittorio Emanuel, Milan, Italia
Milan adalah surga pusat fashion dan gaya, maka tak heran jika kawasan Via Monte Napoleone, Via della Spiga, & Galleria Vittorio Emanuel menjadi kawasan elit di dunia perbelanjaan. Di sini, kalian bisa menemukan 9 Peck, yaitu departement store paling terkenal di Milan. Suasana glamor benar-benar nampak di kawasan perbelanjaan ini, ditambah lagi dengan parade catwalk di kawasan ini menambah kesan fashion yang kental
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
10. Bond Street London, Inggris
Bond Street adalah rumah bagi toko-toko yang menjual berbagai barang seni khas britania serta fashion mewah. Disini, anda bisa menemukan pakaian rancangan desainer terkenal, parfum, karya seni dan barang antik, perhiasan, dan banyak lagi Royal pemegang Waran (pemasok untuk keluarga kerajaan). Kawasan perbelanjaan yang sudah ada sejak 1850-an ini memang merupakan kawasan elit. Sudah banyak tokoh seniman, politisi, pemain bola, dan selebritis yang berbelanja disini.
TOP 10 Kawasan Perbelanjaan Terbaik
bagaimana? Apakah anda tertarik untuk mengunjungi salah satu kawasan perbelanjaan di atas?

sumber: http://serba-sepuluh.blogspot.com/2010/05/daftar-10-kawasan-perbelanjaan-terbaik.html

Jalan Jaksa


Anggaran Hemat, Datang Saja ke Jalan Jaksa



INGIN melancong ke Jakarta dalam waktu dekat ini, namun Anda mempunyai anggaran terbatas? Cobalah liburan ala backpacker dengan mengunjungi Jalan Jaksa, Jakarta Pusat. Jalan ini sudah terkenal dimata para pelancong dunia, biasanya mereka yang memiliki anggaran hemat datang ke Jalan Jaksa untuk menginap.
Hal ini bukan tanpa sebab, pasalnya di Jalan Jaksa terdapat banyak penginapan nyaman dan murah. Bukan hanya penginapannya saja yang murah tapi hampir semua yang ada di sekitar jalan ini terbilang murah.
Jalan Jaksa yang memiliki panjang sekitar 400 meter dan lebar 8 meter ini bisa Anda temukan sekitar 1 kilometer arah selatan Museum Nasional (Monas) dan sebelah barat stasiun kereta api Gondangdia.
Bila Anda datang dari luar kota, setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, dapat menggunakan bus Damri tujuan Stasiun Gambir lalu dilanjutkan menggunakan bajaj. Jika ingin berjalan jaraknya sekitar 1 kilometer saja.
Mengenai hiburan, Jalan Jaksa akan semakin berdenyut diwaktu malam. Biasanya para turis-turis asing dan masyarakat lokal duduk santai di kafe-kafe yang berjajar manis di sepanjang jalan sambil menikmati santapan.
Selain itu bila datang di bulan Juli, Anda juga bisa mengikuti Festival Jalan Jaksa. Festival yang digelar sejak 1994 ini biasanya menampilkan kuliner unik khas Betawi, bazar, kesenian Betawi, musik dan tarian tradisional Indonesia.
Sedikit menilik sejarahnya, nama Jalan Jaksa berasal dari zaman pendudukan Belanda di Indonesia. Pada saat itu seorang mahasiswa hukum di Rechts Hogeschool Batavia tinggal di jalan ini sambil menempuh studinya, maka lambat laun jalan ini dikenal dengan nama Jalan Jaksa.
Akhir 1960-an Jalan Jaksa mulai dikenal oleh backpacker dunia. Kemudian pada 1968, Natanael Lawalata, Sekjen Asosiasi Hostel Pemuda Indonesia, menjadikan rumahnya sebagai hotel yang memiliki nama Wisma Delima. Setelah itu, jalanan ini dikembangkan sebagai pusat penginapan dan losmen dan telah dibahas oleh banyak buku panduan perjalanan populer termasuk Lonely Planet.
Seiring waktu, Jalan Jaksa telah menjadi titik transit untuk menjelajahi seluruh kepulauan di Indonesia dan secara resmi ditetapkan sebagai kawasan pariwisata oleh dewan kota Jakarta. Ini bisa menjadi titik permulaan yang tepat bila mungkin Anda pertama kali melancong ke Jakarta. (indonesia.travel)

Negara Rawan Gempa


Ketahui ini Sebelum Melancong ke Negara Rawan Gempa


BENCANA alam adalah hal terakhir yang pastinya ingin Anda pikirkan sebelum pergi berlibur. Itu tak ada salahnya karena dimana dan kapan saja, bencana bisa saja terjadi. Nah, berkaca dari gempa bumi tragis yang melanda Jepang dan Selandia Baru, berikut panduan yang akan berguna sebelum berkunjung ke lokasi rawan gempa.
Sebelum pergi
Satu hal dasar sebelum pergi ialah Anda harus mendaftar kepada kedutaan negara Anda di negara yang akan dituju. Sebaiknya Anda juga harus menelepon kedutaan secara langsung.
Ketika tiba di tempat tujuan
1. Masukkan nomor telepon kedutaan dan nomor penting lokal lainnya di dompet atau ponsel Anda.
2. Sesampainya di kamar hotel, periksa bagian-bagian yang bisa menjadi tempat berlindung saat terjadi gempa bumi, misalnya seperti di bawah meja berat. Sebaiknya jangan di bagian dinding dalam, menjauh dari jendela atau cermin, dan jauh dari furnitur berat yang bisa terjatuh sewaktu-waktu.
Selama gempa bumi
1. Jika sedang berada di kamar hotel segera pergi ke salah satu tempat yang Anda anggap aman. Jika Anda mendapati kamar tanpa perabotan yang kokoh, sebaiknya mendekam di sudut dalam gedung sambil menutup wajah dan kepala dengan tangan.
2. Jika Anda berada di luar ruangan, segera bergerak jauh dari bangunan dan lampu jalananan.
3. Bila sedang mengemudi, sebaiknya menjauh dari jembatan, jalan layang dan saluran listrik. Tetap tinggal di dalam mobil dengan sabuk pengaman sampai gempa berhenti.
Jika terjebak
1. Sebisa mungkin jangan menyalakan korek api karena dapat berbahaya jika terjadi kebocoran gas. Tutup mulut Anda dengan pakaian atau saputangan, dan bergerak sesedikit mungkin untuk menghindari menghirup gas berbahaya.
2. Tiup sesuatu, peluit, atau benda lainnya yang tersedia untuk membuat suara penyelamatan. Sebaiknya hanya berteriak jika benar-benar harus karena itu dapat menyebabkan Anda menghirup debu atau gas beracun.
Setelah gempa bumi
1. Tunggu sampai getaran benar-benar berhenti sebelum meninggalkan tempat aman dan jika bangunan atau hotel tempat Anda berada sepertinya tidak mengalami kerusakan, sebaiknya tetap tinggal di dalam.
2. Bila tetap ingin turun keluar kamar, sebaiknya gunakan tangga, jangan lift. Ide yang baik untuk memakai celana panjang, kemeja lengan panjang dan sepatu yang kuat untuk melindungi diri dari pecahan benda-benda kaca. Jangan lupa perhatikan kabel listrik yang jatuh atau saluran gas yang rusak.
3. Jika Anda ada di daerah pesisir, dengarkan peringatan tsunami dengan seksama dan segera pindah ke tempat yang lebih tinggi.
4. Setelah yakin jika Anda dan sahabat atau teman lainnya aman, segera hubungi kedutaan atau lihat website kantor asing negara Anda untuk mengetahui cara terbaik mengikuti langkah-langkah selanjutnya.
Setelah terjadinya gempa bumi, bersiaplah untuk gempa susulan. Sebaiknya tetap waspada dan bersiap dengan telepon atau ponsel untuk panggilan darurat. Ini untuk menjaga jalur komunikasi tetap terbuka. Dan pastikan untuk memberitahu teman dan anggota keluarga di rumah mengenai keselamatan Anda. (bbc)

Sembilan Tempat Menarik di Tokyo, Jepang


TOKYO merupakan ibu kota sekaligus daerah terpadat di Jepang, serta daerah metropolitan terbesar di dunia berdasarkan jumlah penduduknya. Berdasarkan kedua hal ini tentunya banyak tempat menarik yang bisa Anda kunjungi bila berplesiran ke sini.
Berikut beberapa tempat menarik di Tokyo yang bisa Anda kunjungi sambil menikmati arus kehidupan yang cepat di pusat negara Matahari Terbit ini.
1. Ginza
Saat ke Tokyo, Anda harus merasakan pengalaman di Ginza. Wilayah ini didirikan pada 1612 selama zaman Edo. Pada saat Jepang membuka pintunya bagi perdagangan luar negeri di tengah tahun 1800-an, daerah ini mengalami perkembangan yang cepat. Kini berbagai komplek kantor komersial, toko, restoran, bar, klub dansa dan galeri seni bisa Anda temukan disini.
Ginza adalah sebuah distrik di Chuo, Tokyo dan berada diantara Yaesu dan Kyobashi di Selatan, Tsukiji di barat, Yurakhuco dan Uchisaiwaicho di timur dan Shinbasu di utara.
Seperti New York, Tokyo adalah tempat yang sangat vertikal. Tidak hanya memiliki gedung pencakar langit yang tinggi tetapi juga pusat perbelanjaan dan restoran-restoran yang semuanya dibangun ke atas untuk memaksimalkan penggunaan daratan yang relatif kecil.
Berbicara makanan, di Ginza ada lebih dari 4.000 restoran. Melihat kenyataan ini, Anda tentunya tidak akan kelaparan.
Selagi di Ginza, Anda bisa mencoba sake di Nihonshu, menikmati pertunjukan animasi berteknologi tinggi, mencoba produk baru di Pusat Sony, atau terinspirasi untuk mengasah kemampuan fotografi Anda setelah melihat apa yang di ditampilkan dalam galeri Nikon.
2. Teater Kabuki-za
Kabuki-za merupakan teater utama di Tokyo yang menampilkan drama tradisional Kobuki. Teater yang berada di Harumi-dori ini bukan bangunan aslinya. Pada tahun 1921 teater ini hancur akibat kebakaran, namun kemudian dibangun kembali dengan material yang tahan api. Kabuki-za yang asli mempunyai arsitektur dari kayu dan dibangun tahun 1889.
Kabuki-za awalnya dibuka oleh seorang jurnalis pada era Meiji bernama Genichiro Fukuchi. Setelah Fukuchi pensiun teater ini diambil alih oleh Shochiku Corporation di tahun 1914.
Namun sayang, terhitung sejak awal Mei tahun 2010, Anda belum bisa melihat pertunjukan di teater ini karena akan dilakukan renovasi besar-besaran. Meskipun renovasi baru akan dimulai bulan Oktober namun teater ini sudah ditutup. Rencananya bangunan ini baru akan selesai bulan Januari tahun 2013.

3. Tokyo Imperial Palace

Istana Kerajaan Tokyo merupakan kediaman utama dari Kaisar Jepang. Ini adalah area seperti taman besar yang terletak di Chiyoda, Tokyo dan dekat dengan stasiun Tokyo. Istana ini berisi berbagai bangunan seperti istana utama (Kyuden) dan rumah pribadi dari keluarga kerajaan. Luas total termasuk taman adalah 7,41 kilometer.
Saat ini, keluarga kerajaan Jepang tinggal di Istana Kekaisaran jadi hanya taman di bagian Timur istana saja yang terbuka untuk umum. Meskipun begitu, keindahan dan ketenangan tempat ini membuatnya menjadi tempat yang patut dikunjungi.
Taman bagian timur buka setiap hari, kecuali Jumat dan Senin serta hari spesial lainnya. Anda bisa mengunjungi taman ini mulai pukul 9.00-16.30 waktu setempat dan tidak dipungut biaya.
4. Asakusa
Adalah sebuah fakta bahwa Jepang selalu di ujung tombak teknologi terkini. Tapi apakah Anda juga tahu bahwa bioskop publik dan studio fotografi pertama di Jepang dapat ditemukan di Asakusa, salah satu bagian tertua kota? Tentu jawabannya iya. Di sini, Anda bisa menemukan keduanya.
Pada abad ke-20 Asakusa merupakan pusat hiburan di Tokyo. Distrik yang berada di Taito ini pernah mengalami kerusakan yang parah akibat bom dari pasukan AS saat perang dunia ke II terjadi.
Asakusa juga merupakan tempat dari kuil Budha yang terkenal Senso-ji. Selain memiliki pameran jalanan, festival seni dan parade, Asakusa juga memiliki layanan feri sendiri.
5. Taman Nasional Shinjuku
Taman ini baru terbuka untuk masyarakat umum sejak 60 tahun terakhir, tetapi taman ini telah ada sejak zaman Edo. Ribuan jenis tanaman dan pohon di lahan seluas 58,3 hektare ini menghiasi jembatan, kolam koi, jalur jogging dan patung taman.
Jika Anda ingin melihat bunga sakura bermekaran sebaiknya rencanakan kunjungan pada bulan April. Selain itu waktu terbaik mengunjungi taman ini adalah bulan Oktober, musimnya bunga serunai. Para penggemar tanaman juga akan menikmati rumah kaca yang memiliki berbagai jenis flora tropis.
Taman nasional Shinjuku buka setiap hari kecuali Senin, mulai pukul 9.00-16.30 waktu setempat dengan biaya masuk JPY200 (sekitar Rp20 ribu) untuk dewasa dan JPY50 (sekitar Rp5 ribu) untuk anak-anak.
6. Kokugikan
Kunjungan ke sebuah pertandingan gulat sumo di arena Kokugikan akan membuat Anda merasa benar-benar langsing. Kokugikan merupakan arena sumo di Jepang dan di Tokyo Anda bisa berkunjung ke Kuramae Kokugikan yang berada di distrik Kuramae.
Sumo merupakan salah satu olahraga dimana berat badan sangat diandalkan untuk mengalahkan lawan. Popularitas sumo telah berakar sejak zaman Edo. Selama menyaksikan olahraga ini, Anda akan melihat pegulat-pegulat berbadan besar mendengus, menerkam, tersandung, menampar dan mengancam, namun mereka bertempur tidak sampai mati.
Harga tiket untuk menonton pertunjukan sumo bervariasi tergantung pilihan tempat duduk Anda. Untuk tempat duduk biasa mempunyai harga berkisar antara JPY 3.600-JPY 8.200 (sekitar Rp.364 ribu – Rp830 ribu). Sedangkan untuk area spesial yang dekat dengan ring sumo (biasa disebut masu-seki), harga berkisar antara JPY36.800 (sekitar Rp3,6 juta) sampai JPY45.200 (sekitar Rp.4,5 juta) per box (untuk 4 tamu).
7. Museum Edo-Tokyo
Museum Edo-Tokyo merupakan museum sejarah Tokyo yang didirikan pada 1993. Fitur permanen dari pameran yang ada di museum ini adalah replika jembatan Nihonbashi, teater Nakazamura, dan bangunan dari zaman Edo, Meiji, dan Showa.
Bentuk bangunan khas dari museum yang terletak di Ryogoku ini mengikuti model sebuah gudang tua dengan gaya kurazukuri. Pusat interpretif dan panduan di museum ini tidak hanya akan menambah pengetahuan Anda tentang Jepang di masa lalu, tetapi juga di masa mendatang yang menyangkut hal pendidikan, transportasi, ilmu pengetahuan, dan politik.
Museum Edo-Tokyo buka setiap hari kecuali Senin, mulai pukul 9.30-17.30 waktu setempat dengan biaya masuk untuk orang dewasa JPY 600 (sekitar Rp60 ribu) dan anak-anak usia sekolah JPY 300 (sekitar Rp30 ribu).
8. Pasar Tsukiji
Pecinta seafood dan sushi bersatu di pasar ini. Di pasar terbesar di dunia yang menjual seluruh jenis ikan dan ikan laut ini, Anda bisa mencicipi sushi yang dihidangkan di piring-piring berjalan. Hidangan ini pertama kali diperkenalkan di sini.
Pasar ini menangani lebih dari 400 tipe seafood yang berbeda, mulai dari ikan sarden yang kecil sampai ikan tuna seberat 300 kilogram serta rumput laut yang murah sampai kaviar yang mahal.
Pasar buka pagi hari (kecuali hari Minggu, hari libur dan beberapa hari Rabu) mulai pukul 3.00 waktu setempat. Bila Anda ingin merasakan suasana ramai pasar ikan maka Anda harus mempertimbangkan untuk bangun lebih awal.
9. Museum Lilin di Menara Tokyo
Di Museum Lilin ini Anda akan menemukan wajah-wajah yang meliputi bintang-bintang film Hollywood, musisi, konduktor dan selebriti Jepang. Bahan lilin-lilin ini diimpor dari London, tempat kelahiran museum lilin.
Museum ini dibuka pada 1970 dan dihiasi pula dengan patung-patung lilin dari tokoh besar yang menghiasi abad ke-20 serta memainkan peran penting di dalam dan luar Jepang.
Selain Museum Lilin, Menara Tokyo menawarkan atraksi menarik lainnya seperti Museum Guinness World Record dan pemandangan cakrawala Tokyo dari puncak menara.
Museum ini buka setiap hari mulai pukul 10.00-21.00 waktu setempat. Orang dewasa dikenakan tiket masuk JPY500 (sekitar Rp50 ribu) sedangkan anak-anak JPY350 (sekitar Rp35 ribu).

Shibuya, Shinjuku, Ginza, Akihabara, Disneyland

Cerita Liburan
Posted by Ardhana on Oct 9, '08 10:50 PM for everyone
Minal Aidin Wal Faidzin, Maaf lahir Batin. 

masa liburan. gw liat di album facebook, banyak banget album foto liburan orang orang. minimal, album foto lebaran deh. haha.. so, i'm goin to tell about my vacation.

this vacation, i went to Tokyo, Japan. asik juga. liburan kali ini bisa dibilang liburan murah meriah :D. kita bisa nge-cut budget liburan yang menyumbang paling banyak, Tiket Pesawat + biaya hotel. Buat tiket pesawat, masih ada tiket Free One tahun ini (kalo kata nyokap gw, enaknya kalo kerja di airline :D). Buat hotel, kita nggak nginep di hotel, tapi nginepnya di rumah AA (gw, lupa Administration apanya Garuda di Tokyo)-nya sana. Apartmentnya lumayan gede. 3 bedroom yang jelas cukup buat keluarga gw. kebetulan orangnya g tinggal sama keluarganya, dan cuman 2 malam disitu (dia mau business Trip ke Beijing ). jadilah serasa rumah sendiri. Pagi pagi bisa makan indomie asli indonesia :D, internet gretongan, kurang acara Saatnya Kita Sahur aja. hahaha :D

mandi juga enak banget disana, tidur juga nyaman banget. haha. jelas oke banget lah. ada yang agak gw bingung sama toilet Jepang. entah kurang kerjaan atau kelebihan ide, buat ngangkat penutup wc, kita cuma perlu mencet tombol doang. bahkan begitu kita masuk toilet,penutup WC yang nutup, langsung membuka sendiri. Males banget sih? haha 

buat jalan2nya, kita naik kereta JR. hoho. jalan kaki sedikit dari rumah ke bus stop, naik bus no 06, sampai Meguro Station. serasa tinggal disana beneran. :D. untungnya public transportation disana cukup gampang. selain bahasa jepang, juga disediain bahasa Inggris. saking gampangnya, hari kedua kita bisa sampai Lake Kawaguchi, salah satu Fuji Five Lakes di Fujikawaguchiko, Yamanashi, dangan bermodalkan Informasi di Internet dan kereta JR. :D. dan hanya menghabiskan sekitar 4rb Yen (aslinya kita ditawarin tour kesana seharga 16Rb Yen haha.). 
Lake Kawaguchi oke juga kok. Mt Fuji bisa keliatan lumayan jelas dari sana. Untuk lebih jelas lagi, kita harus naik ke Mt Kachi Kachi pake Cable Car. 

another day, we went to Tokyo Disneyland :D.
ini kali ke tiga gw kesini. terakhir sekitar 4 tahun yang lalu (kalo g salah.) and stil fun for me. kesini hari minggu. jelas, rame banget. :(. tapi dengan sedikit planning (nggak kayak ke dufan main hajar Bleh, kita planning dulu baru main :D) dan bantuan FastPass, semua antrian bisa dihindari :D. Tokyo Disneyland sedang merayakan Halloween. jadi banyak ornamen ornamen Hallowen yang ditambah. Terutama di Haunted Mansion. Attraction pertama yg kita naik ini mengalamin perubahan besar besaran. Jadi ala Halloween celebration-nya Jack Skellington di Nightmare Before Christmas. 

Yang paling seru sih, Space Mountain (me and my brother's favorite). haha.. ini klasik banget emang. ditambah special effect baru, gw sampe ngeces (serius, ludah gw ampe keluar, tau kenapa :D) naik Roller Coaster ini :D. another attraction we took is Splash Mountain, Pooh's Hunny Hunt (my Mom's favorite), Micro Adventure, Roger Rabbit's Car Toon Spin (My Sisters Favorite), Pirates Of The Carribean, etc. Di dalam Pirates Of The Carribean ada Restoan namanya Blue bayou. Gw terkesan banget sama theming-nya restoran ini. keren banget!. 

Tempat favorite gw adalah World Bazaar. kenapa? seru, banyak performer jalanan disini. dulu, gw sempet nonton Brass Band mainin lagu lagu Disney disini sambil duduk menikmati sore di Disneyland. haha. kemarin gw sempet lihat Drum Band main disini. haha. *Kapan ya MBWG main di Disneyland?? haha*

gw g ketemu karakter di Disneyland. palingan cuman Jack Sparrow doang pas lagi ngantri Pirates Of The Carribean (itu juga dia cuman tiba tiba nongol trus menyapa orang orang yg lagi antri. haha.. g penting de. :D). yang gw bayak ketemu karakter di Disney Sea. Dari Mickey Mouse, Donald Duck, Goofy, sampai Indiana Jones dan Aladdin. aktor yg jadi Indiana Jones nya kocak. haha. gw sempet ngobrol GJ gt ama dia. nanyain "Mr Jones, Have you found a lost artifact around here?" haha. dan dia nyuruh gw menghindari lubang lubang besar yang ada di jalan (Lubang buat air. haha). GJ abis. Adik gw juga sempet ngobrol sama Princess Jasmine dan Aladdin. si Princess Jasmine kayaknya naksir berat sama kalung yg dipake adik gw. haha.

Tokyo DisneySea menurut gw salah satu Disney's Theme Park yang cukup eksotis. themenignya bener bener keren! dan disini banyak permainan yang lebih seru dibandingin sama Disneyland. ada Tower Of Terror (Me and My Brother's another favorite. kita sampai naik 2x gara gara ngantrinya cuma 15 menit), Indiana Jones (My Sister's Favorite, naik 2x juga gara gara antrinya cuma sekitar 10 menitan.), Journey To The Center Of the Earth, Raging Spirits, etc etc. 

tempat favorit gw di DisneySea adalah American Waterfront. kita bener bener dibawa ke Amerika tahun 1920an. gw disini sempet nonton Big Band Beat! di Broadway Music Theatre. kapan lagi lihat Mickey Mouse sama Minnie Mouse mainin lagu lagu Swing Big Band? haha.

well, pokoknya i'm haviing a great time at disneyland. bener bener a place for family banget. cast membernya juga welcome dan servicenya sangat memuaskan. satu hal yang sangat disayangkan adalah, gw g ketemu Tas Mike Wazowski. huhu. padahal lihat orang pake tas itu lucu banget :(.
another day we went to Shibuya, Shinjuku, Ginza, Akihabara, and other places. asik juga, walaupun gw g belanja apa apa. haha.. sight seeing + beli permen Hi-Chew Jepang aja kalo gw mah. pingin beli kamera di Akihabara tadinya. tapi setelah dipikir ulang, gw kurungkan niat saja dulu :D

pulangnya transit di Bali. pinginnya si keluar dulu, paling nggak makan di Bubba Gump di Kuta. tapi waktunya g cucok, padahal Pesawatnya Delay. :(

tapi sempet beli kaos Ripcurl Bali di Airport sih, keren! 
 
haha.

Maps Pattaya

Maps Pattaya           





Map of the Bay
Pattaya Beach
Map Naklua-Pattaya-Jomtien
map-naklua-pattaya-jomtien



Map Bangkok Pattaya
Map Bangkok Pattaya
Map Pattaya Rayong Cambodia
map Pattaya Rayong Cambodia
Big Map to Pattaya
Big map Pattaya

The Best Map of Pattaya - Walking Street

Pattaya Thailande

Budget Hotel In Singapore

July 19th, 2008 @ novrand // 3 Comments
Dengan mengusung tagline : “At The Heart Of The City, The New 7th Storey Hotel – The Preferred Budget Hotel In Singapore. One stop Singapore accommodation that offers Hotel and Backpacker style Lodging.”, merupakan hotel yang cukup murah (budget hotel) dan dapat dipesan melalui internet dengan alamat disini.
Lokasi hotelnya berada pada jalan Rochor Road 229 dan gedungnya berdiri sendiri berada diantara lapangan yang besar, sehingga cukup mudah ditemukan. Tempatnya bersih dan nyaman untuk dijadikan tempat istirahat selama melakukan jalan jalan di Singapura. Kenyamanan yang lain adalah, lokasinya cukup dekat dengan MRT Bugis yang dapat ditempuh dengan 5 menit jalan kaki. Disebelahnya terdapat gedung Bugis Junction.

Kamar yang disediakan
Disana terdapat kamar Deluxe dan Superior yang memiliki kamar mandi didalam. Terdapat juga kamar Standard yang menggunakan kamar mandi bersama diluar. Meskipun kamar mandi bersama, namun cukup bersih juga tempatnya. Sedangkan untuk Backpacker disediakan juga ruangan khusus Backpacker yang menggunakan tempat tidur susun, sehingga didalam 1 kamar dapat digunakan 4 orang.
Pemesanan melalui Internet
Melalui websitenya di nsshotel.com, kita dapat melakukan pemesanan kamar – kamar yang diinginkan dan melihat harga terbaru kamarnya. Untuk dapat memesan, kita perlu melampirkan nomor kartu kredit untuk proses verfikasi saja. Kartu kredit akan dicharge pada saat kita melakukan check out atau keluar dari hotel. Untuk tarifnya, lebih murah melakukan pemesanan melalui internet daripada dilokasi langsung.
Lingkungan sekitar
Lokasinya yang berada pada daerah Bugis, maka tempatnya bersebelahan dengan Bugis Junction. Disamping Bugis Junction terdapat Bugis Street, merupakan tempat belanja oleh oleh yang cukup murah dan nyaman untuk dikunjungi. Untuk menuju ke Kampung Glam, dapat ditempuh dengan 10 menit berjalan kaki. Atau menuju ke Suntec City juga dapat ditempuh dengan jalan kaki sekitar 10 menit (menyebrang jalan besarnya yang cukup lama :D ). Persis disamping hotel terdapat Balon DHL dengan ukuran raksasa, kita dapat naik kesana untuk melihat Singapore dari atas balon.

Gratis di Changi Airport

June 2nd, 2010 @ novrand // No Comments
Bandara Changi Bandara Changi merupakan tempat kedatangan utama yang menghubungkan Singapura dengan berbagai negara di dunia. Bandara dengan luas 13 kilometer persegi ini didirikan pada lahan reklamasi. Sebelumnya Bandara Singapura berada pada daerah Paya Lebar. Setelah terjadinya krisis minyak pada tahun 1973, maka sejak tahun 1975 dilakukan pemindahan bandara pada lokasi baru. Semenjak proses pembangunan, baru pada tahun 1981 pesawat komersial pertama dapat diterbangkan. Semenjak dibukanya Changi untuk umum, Changi cukup sering mendapatkan berbagai penghargaan sebagai bandara terbaik.
Pada Bandara Changi ini memiliki cukup banyak fasilitas untuk berbelanja di dalamnya. Jadi jika ingin pulang ke negara asal tetapi lupa atau tidak cukup waktu untuk mencari oleh oleh maka dapat juga berbelanja disini. Changi memiliki 3 Terminal pesawat, tergantung dari asal negara kedatangan dan ukuran pesawat. Beberapa penerbangan pada Terminal 2 adalah Air India, Air India Express, Asiana Airlines, All Nippon Airways, Batavia Air, Etihad Arways, Korean Air, Lufthansa German Airlines, Malaysia Airlines, Philippine Airlines, Royal Brunei Airlines, SilkAir, Singapore Airlines, Shenzhen Airlines dan Sriwijaya Air. Sedangkan pada Terminal 3, terdapat maskapai penerbangan : China Eastern Airlines, Jet Airways, Kingfisher Airlines, Qatar Airways, Singapore Airlines, United Airlines. Untuk Terminal 1 terdapat : Lion Air, Indonesia Air Asia.
Terminal Kedatangan
Pada terminal kedatangan, kita dapat mengambil bagasi pada bagian Baggage Claim. Lokasinya setelah keluar dari bagian imigrasi, kemudian belok kiri turun kebawah. Setelah keluar dari Imigrasi, kita dapat mengambil peta – peta dan brosur tentang Singapura untuk kemudahan sewaktu jalan jalan nanti. Kalau diperlukan, di bagian Baggage Claim terdapat jasa porter dan bahkan pengantaran sampai ke hotel sekalipun. Jika lupa menukarkan uang sebelum berangkat, disini juga ada fasilitas Money Changers. Untuk pemesanan hotel juga disediakan tempat Hotel Reservations. Atau bingung menentukan pilihan tujuan, dapat juga mampir ke Singapore Visitor Centres, di sini akan mendapatkan peta gratis, brosur, kupon diskon dan petunjuk rencana perjalanan selama di Singapura. Menarik bukan.
Terminal Keberangkatan
Untuk memeriksa jadwal keberangkatan pesawat, kita bisa memeriksa melalui telepon 65.1800 542 4422 atau melalui internet lewat web wap.changiairport.com atau www.changiairport.com. Sesampai di bandara juga ada banyak TV Teletext yang menampilkan jadwal penerbangan. Usahakan datang lebih awal 2-3 jam sebelum keberangkatan, karena proses dan antrian di Check In bisa berlangsung lama. Jumlah maksimal bagasi yang dibawa rata rata sekitar 20 kg, jadi diatur oleh oleh apa saja yang harus dibawa, atau harus membayar biaya kelebihan muatan.
SkyTrain
Untuk menghubungkan antar terminal di Bandara Changi, kita dapat berjalan kaki atau dengan menggunakan fasilitas SkyTrain yang dapat digunakan secara gratis. Lokasi MRT berada pada Terminal 2, sehingga jika ingin menuju ke MRT tinggal mencari petunjuk arah ke Terminal 2. Petunjuk yang ada biasanya bertuliskan “Skytrain to T2″. SkyTrain ini beroperasi dari jam 5 pagi sampai jam 2.30 pagi. Jika kita berada pada antar waktu tersebut, kita dapat menggunakan Shuttle Bus untuk menuju terminal lain.
Tempat Sholat / Mushola
Di Bandara Changi terdapat ruangan Multi Region Prayer Room yaitu tempat ibadah untuk semua agama. Jadi disitu, kita dapat sholat atau bermeditasi sesuai dengan keyakinan masing masing. Jadi jangan merasa aneh jika pada waktu sholat ada pemeluk agama lain melakukan kegiatan meditasi atau hal lain. Lokasi ruangan ini berada dibawah pusat informasi terminal kedatangan sebelum masuk ke bagian imigrasi. Di sebelah pusat informasi terdapat eskalator ke bawah menuju ke Prayer Room atau Bilik Solat.


Yang gratis gratis di Changi Airport.
Apa saja yang dapat dilakukan secara gratis di Bandara Changi ? Kita dapat bermain main di Art Interactive Zones, berselancar internet di 500 kiosk internet yang tersebar di areal bandara, melihat film di Movie Theatre di Terminal 2 dan 3, Free Singapore Tour, main main game Xbox di Entertainment Deck di Terminal 2, pijatan kaki atau foot massage di OSIM iSqueeze. Dan banyak lagi.
Menuju ke Kota
Banyak pilihan untuk menuju ke kota, tinggal mengunjungi Arrival Halls di Terminal 1, 2 dan 3 terdapat berbagai pilihan seperti layanan 24 jam Airport Shuttle Service, Limousine dan Taxi. Sewa mobil tersedia dari jam 7 pagi sampai jam 11 malam. Untuk naik bus, dapat menuju ke basement dengan tarif sekitar $2, dari jam 6 pagi sampai jam 12 siang. Atau bisa juga naik MRT pada basement terminal 2 dengan tarif sekitar $2. Kereta terakhir sampai jam 11 malam. Jadi, untuk yang terbang malam menuju singapura bisa melihat jam jam tersebut.

Mass Rapid Transit

June 4th, 2010 @ novrand // No Comments
Mass Rapid Transit Mass Rapid Transit atau MRT menjadi transportasi utama di Singapura. Dengan menggunakan sistem jalur kereta api, kereta yang dapat bergerak cepat ini mulai dibangun sejak tahun 1983. Dan pada tahun 1987, mulai dioperasikan untuk umum yang dimulai pada jalur padat terlebih dahulu dari Yio Chu Kang Station sampai Toa Payoh Station.
MRT Singapore ini telah memiliki 79 stasiun yang tersebar berbagai wilayah. Jalur kereta yang ada dibagi atas 4 jalur, yaitu : Nort South Line yang melayani rute Jurong East sampai Marina Bay. Jalur East West Line yang melayani rute Pasir Ris sampai Joo Koon, dari Changi Airport juga menggunakan jalur ini, namun berhenti pada persimpangan Tanah Merah. Jalur North East Line yang menghubungkan HarbourFront sampai Punggol. Dan yang terakhir adalah jalur Circle Line yang menghubungkan Dhoby Ghaut dengan Marymount. Jika ingin berkeliling Singapura dengan MRT perlu mengenal jalur jalur tersebut, sehingga kita bisa mengetahui di stasiun mana kita harus turun atau berpindah kereta.
Untuk jalur peta MRT dapat dilihat pada gambar berikut :
Untuk download peta atau map MRT secara lengkap dapat dilihat pada link berikut.
Kebanyakan stasiun MRT berada pada bawah tanah (underground). Dan lokasi underground ini cukup dalam. Meskipun ada dibawah tanah, sinyal telepon tetap hidup normal. Dan juga sirkulasi udara cukup nyaman dengan adanya Air Conditioner. Setiap stasiun dilengkapi dengan fasilitas General Ticketing Machine (semacam mesin ATM) untuk pembelian tiket. Informasi penumpang di Passenger Service. Berbagai petunjuk dan informasi dalam bentuk LED dan Plasma Display.
Untuk menuju ke lokasi stasiun MRT, biasanya banyak petunjuk arah dengan logo berikut, kita tinggal teliti saja membaca petunjuk – petunjuk arah yang ada di jalan :
Pada setiap stasiun MRT, biasanya terdapat peta arah di sekitar stasiun MRT. Jika belum hafal keluarnya dimana, lebih baik baca dulu baik baik peta tersebut. Jadi pada waktu keluar dari stasiun, lebih dekat dari tujuan yang dicari. Soalnya, saya juga pernah nyasar karena salah keluar pintu. Misalnya di terminal City Hall, jika ingin keluar ke daerah City Hall jika salah pintu bisa bisa keluar di Suntec atau di Esplanade.
Jika tetap bingung, bisa bertanya ke petugas pelayanan di bagian Passenger Service.
Kereta MRT ini berjalan dengan cepat dan tepat waktu. Biasanya jarak antar kereta cukup dekat. Jadi, tidak usah terburu buru memasuki kereta (kecuali kereta terakhir :D ). Cukup perhatikan saja kedatangan kereta berikutnya pada layar monitor di dekat pintu masuk MRT. Prioritaskan orang keluar terlebih dahulu dan jangan berdiri di depan pintu.
Pada stasiun biasanya ada dua jalur kereta dengan arah yang berbeda. Baca baik baik petunjuk arah yang terdapat diatas pintu masuk. Biar tidak salah masuk kereta. Biasanya orang Singapura berjalan cukup cepat untuk menuju kereta, ya kan mereka sudah hafal harus belok ke kiri atau ke kanan. Jika dalam kondisi ramai, lebih baik cari dulu posisi yang agak sepi. Baru dibaca petunjuk arah dengan baik. Kalau situasi cukup padat, biasanya pada jam jam awal berangkat kantor atau jam pulang kantor, cari pintu masuk kereta yang paling ujung atau paling jauh dari tangga eskalator. Biasanya cukup sepi, dan kalau beruntung gerbong keretanya cukup longgar.
Suasana dalam lingkungan stasiun MRT dan kereta sangat bersih. Jadi dilarang makan dan minum sembarangan di dalam areal ini. Karena jika melanggar, akan dikenakan denda. Cukup lumayan denda yang dikenakan. Ada banyak papan denda yang ditempel di berbagai tempat di sekitar pintuk masuk MRT. Jika lapar atau haus lebih baik makan terlebih dahulu sebelum naik kereta. Ada banyak toko kecil semacam 7Eleven di dalam lingkungan stasiun. Daripada kena uang denda lebih baik buat belanja makan dan minum dulu di toko.
Berikut ini daftar rute Jalur MRT :
North East Line : Jurong East (NS1 / EW24), Bukit Batok (NS2), Bukit Gombak (NS3), Choa Chu Kang (NS4/BP1), Yew Tee (NS5), Kranji (NS7), Marsiling (NS8), Woodlands (NS9), Admiralty (NS10), Sembawang (NS11), Yishun (NS13), Khatib (NS14), Yio Chu Kang (NS15), Ang Mo Kio (NS16), Bishan (NS17/CC15), Braddell (NS18), Toa Payoh (NS19), Novena (NS20), Newton (NS21/DT11), Orchard (NS22), Somerset (NS23), Dhoby Ghaut (NS24/NE6/CC1), City Hall (NS25/EW13), Raffles Place (NS26/EW14), Marina Bay (NS27), Marina Pier (NS28).
East West Line : Pasir Ris (EW1), Tampines (EW2/DT?), Simei (EW3), Tanah Merah (EW4), Bedok (EW5), Kembangan (EW6), Eunos (EW7), Paya Lebar (EW8/CC9), Aljunied (EW9), Kallang (EW10), Lavender (EW11), Bugis (EW12/DT14), City Hall (EW13/NS25), Rafless Place (EW14/NS26), Tanjong Pagar (EW15), Outram Park (EW16/NE3), Tiong Bahru (EW17), Redhill (EW18), Queenstown (EW19), Commonwealth (EW20), Buona Vista (EW21/CC22), Dover (EW22), Clementi (EW23), Jurong East (EW24/NS1), Chinese Garden (EW25), Lakeside (EW26), Boon Lay (EW27), Pioneer (EW28), Joo Koon (EW29).
Untuk rute ke Changi, menggunakan jalur East West Line, namun turun di stasiun Tanah Merah (EW24), kemudian menyambung ke Expo (CG1) dan terakhir Changi (CG2).
North East Line : HarbourFront (NE1/CC29), Outram Park (NE3/EW16), Chinatown (NE4/DT19), Clarke Quay (NE5),  Dhoby Ghaut (NE6/NS24/CC1), Little India (NE7/DT12), Farrer Park (NE8), Boon Keng (NE9), Potong Pasir (NE10), Woodleigh (NE11), Serangoon (NE12/CC13), Kovan (NE13), Hougang (NE14), Buangkok (NE15), Sengkang (NE16/STC), Punggol (NE17/PTC).