Hotel New 7th Storey
July 19th, 2008 @ novrand // 3 Comments
Lokasi hotelnya berada pada jalan Rochor Road 229 dan gedungnya berdiri sendiri berada diantara lapangan yang besar, sehingga cukup mudah ditemukan. Tempatnya bersih dan nyaman untuk dijadikan tempat istirahat selama melakukan jalan jalan di Singapura. Kenyamanan yang lain adalah, lokasinya cukup dekat dengan MRT Bugis yang dapat ditempuh dengan 5 menit jalan kaki. Disebelahnya terdapat gedung Bugis Junction.
Kamar yang disediakan
Disana terdapat kamar Deluxe dan Superior yang memiliki kamar mandi didalam. Terdapat juga kamar Standard yang menggunakan kamar mandi bersama diluar. Meskipun kamar mandi bersama, namun cukup bersih juga tempatnya. Sedangkan untuk Backpacker disediakan juga ruangan khusus Backpacker yang menggunakan tempat tidur susun, sehingga didalam 1 kamar dapat digunakan 4 orang.
Pemesanan melalui Internet
Lingkungan sekitar
Lokasinya yang berada pada daerah Bugis, maka tempatnya bersebelahan dengan Bugis Junction. Disamping Bugis Junction terdapat Bugis Street, merupakan tempat belanja oleh oleh yang cukup murah dan nyaman untuk dikunjungi. Untuk menuju ke Kampung Glam, dapat ditempuh dengan 10 menit berjalan kaki. Atau menuju ke Suntec City juga dapat ditempuh dengan jalan kaki sekitar 10 menit (menyebrang jalan besarnya yang cukup lama
Tidak ada komentar:
Posting Komentar