Mencari rute penerbangan internal Eropa, Kereta, dan Hotel
Hal pertama sebelum booking pesawat, kerata, dan hotel di Eropa, kita perlu membuat daftar kota yang ingin dituju, berapa lama tinggalnya, dan bagaimana cara pindah dari satu kota ke kota yang lain. Buat beberapa alternatif, kalau saja tiket atau hotel di hari yang direncanakan lagi mahal. Pelajari peta Eropa untuk memastikan jalur perjalanannya berurutan dan logis, biasanya melingkar atau linier, jangan sampai bolak-balik. Bandingkan tiap opsi dan buatlah perubahan jika ternyata tiket kereta atau pesawat mahal.
to be continue…
Ingat pula, ada 3 moda transportasi di Eropa: pesawat terbang, kereta, dan bus/coach. Secara umum naik kereta lebih cepat dari pada naik pesawat untuk kota/negara bertetangga. Kenapa? Untuk pesawat, Anda perlu 3 jam untuk pergi ke airport dan checkin, lalu 1 jam lebih untuk ambil bagasi dan turun ke kota dari airport tujuan. Put in mind that it is usually faster, efficient, and cheaper by taking train instead of flight for adjacent countries. Ini berarti jika pakai pesawat, setengah hari sudah terbuang percuma, terlebih jika mengambil flight jam 11-13siang, maka hari itu Anda sudah habis.
Contohnya, waktu itu saya punya 3 opsi rute keliling Eropa (kasus saya: harus mulai dari London, harus berakhir di Frankfurt)
1. London, Amsterdam, Paris, Rome, Florence, Venice, Frankfurt
2. London, Paris, Rome, Florence, Venice, Amsterdam, Frankfurt
3. London, Rome, Florence, Venice, Paris, Amsterdam, Frankfurt
Option #1 adalah tingal di London, lalu pakai night ferry service (from Harwich) ke Amsterdam via Rotterdam, lalu pakai kereta ke Paris, dilanjutkan kereta malam ke Roma, kereta ke Florence, kereta ke Venice, dan dengan pesawat ke Frankfurt Hahn.
Option #2 adalah dari London ke Paris dengan kereta Eurostar, kereta ke Florence dan Venice, dan dilanjutkan penerbangan ke Amsterdam, dan kereta ke Frankfurt.
Option #3 adalah dari Lonton langsung terbang ke Roma, kereta ke Florence dan Venice, kereta ke PAris, kereta ke Amsterdam, dan Frankfurt.
Akhirnya saya memilih opsi #3, kereta malam dari Paris ke Venice atau Roma dan sebaliknya tidak bisa karena harus apply lagi Visa Swiss, dan memakai kereta di pagi/siang hari antar ke dua kota yang jauh itu hanya membuang wakt.
Setelah itu baru lakukan booking sesuai dengan moda transportasi yang dipilih.
http://javamilk.com/panduan-jalan-hemat-ke-eropa/mencari-rute-penerbangan-internal-eropa-kereta-dan-hotel/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar