Minggu, 11 November 2018

Dwika Sudrajat, Director of VIDE Freeman Consulting Group “Solution and Business Big Data”







#3 MeetUp idBgidata @FT Universitas Indonesia
24 April 2015

Pembicara :
Spoiler: 
Ardiansyah M.Eng – Departemen Teknik Elektro – FTUI
Big Data Training & Research Collaboration at DTE – FTUI
Beno Kunto Pradekso – Chief Executive Officer – SOLUSI247
Big Data Boost Business Productivity
Allen Day – Chief Scientist – MapR Technologies
Hadoop for Genomics: What you need to know
Dwika Sudrajat – Director of VIDE Freeman Consulting Group, in Hongkong & Jakarta
Solution and Business Big Data
http://www.forum.idbigdata.com/viewtopic.php?f=24&t=435&view=previous

Bekerjasama dengan Departemen Teknik Elektro FTUI, kali ini idBigData mengunjungi Depok untuk mengadakan MeetUp ketiga, pada tanggal 24 april 2015 kemarin. idBigData MeetUp merupakan kegiatan rutin yang lebih dari sebagai ajang berkumpul dan saling sapa, tetapi juga untuk berbagi ilmu.

Kepala Departemen Teknik Elektro FTUI, Ir. Gunawan Wibisono, Msc, PhD, dalam sambutan pembukaan mengatakan bahwa Departemen Teknik Elektro FTUI telah menerapkan mata kuliah yang terintegrasi dengan sertifikasi. Hal ini dilakukan dalam rangka mempersiapkan sumber daya yang siap bersaing di dunia kerja Indonesia yang mulai Agustus 2015 harus terbuka dalam kerangka Masyarakat Ekonomi Asean. Sementara itu Sigit Prasetyo, sebagai kuncen idBigData, memberikan sedikit bocoran bahwa untuk tahun ini idBigData akan merencanakan konferensi bigdata Indonesia yg ke-2 sebagai rangkaian dari program berbagi pengetahuan kepada komunitas.

Pembicara pertama, Beno K Pradekso, CEO PT Dua Empat Tujuh, dengan presentasinya Big Data Boost Business Productivity, bercerita mengenai bagaimana perkembangan big data dan bagaimana pengaruhnya terhadap perkembangan teknologi yang mengikutinya. Pada kesempatan ini pula beliau memperkenalkan kembali salah satu tools Hadoop data processing yang dikembangkan oleh PT Dua Empat Tujuh, yaitu HGrid247.

MapR Technologies yang merupakan perusahaan di balik distro hadoop MapR, juga turut berpartisipasi dalam kegiatan MeetUp idBigData kali ini. Allen Day, Principal Data Scientist MapR Technologies, menjelaskan bagaimana Hadoop berperan dalam pemrosesan data genomics.

Pada sesi ke tiga Ardiansyah M.Eng, DTE FTUI, memperkenalkan Big Data Training & Research Collaboration at DTE-FTUI. Dilanjutkan dengan sesi terakhir yang dibawakan oleh Dwika Sudrajat, Director of VIDE Freeman Consulting Group dengan topic berjudul “Solution and Business Big Data”

idBigData Meetup #3 yang dimulai pukul 14.00 WIB ini diikuti oleh berbagai kalangan mulai dari mahasiswa, dosen, penggiat open source, implementor di bidang bisnis, dan juga dari pemerintahan. Diharapkan acara MeetUp ini bisa terus berlanjut sehingga komunitas idbigdata bisa terus bersinergi, berkolaborasi, dan berinovasi. Untuk informasi kegiatan berikutnya dapat mengikuti sosmed kita di facebook, twitter dan youtube

Sumber : http://idbigdata.com/official/idbigdata-meetup-3/

yuk, intip gimana berlangsungnya acara!


Spoiler: 
Image

Image

Image

Image

Image

Image

Image

Image