link: Mananging Consultant

Cari Blog Ini

Selasa, 01 Januari 2013

Hidup Anda

Anda sudah memiliki semua yang diperlukan untuk berhasil. 
Anda memiliki kekuatan dan semangat untuk berjuang. Raihlah keberhasilan dan kejarlah apa yang ada di depan Anda.
Biarkan hal orang lain yang tidak dapat Anda rubah. Rubahlah diri sendiri.
Gunakanlah keberanian untuk sesuatu yang Anda anggap benar. 
I Care About You,
Dwika



Jika Hidup Adalah Permainan, Inilah Aturannya
QA-Communication


Terjemahan bebas dari materi oleh:
Cherie Carter Scott, PhD
Pengarang buku "If Life Is A Game, These Are The Rules"
ENGKAU TURUN KE DUNIA DIBERI TUBUH
Engkau mencintainya atau tidak mencintainya, ia diperuntukkan bagi hidupmu. Jadi terimalah. Apa yang berarti adalah apa yang ada di dalam.

ENGKAU AKAN DIHADAPKAN PADA PELAJARAN
Hidup adalah pengalaman belajar yang ajeg, di mana setiap hari adalah kesempatan untuk belajar lebih banyak. Semua pelajaran itu, diciptakan khusus hanya untukmu. Mempelajarinya adalah kunci untuk menemukan arti dan relevansi bagi hidupmu.

TIDAK ADA YANG SALAH
Yang ada hanya pelajaran. Perjalananmu adalah menuju kebijaksanaan. Tidak semuanya akan sesuai dengan keinginanmu. Semangat adalah obat untuk penghakiman pada diri sendiri. Memaafkan adalah penghapusan beban emosi. Etika, integritas dan tawa adalah pusatnya.

PELAJARAN AKAN TERUS DIULANG SAMPAI ENGKAU BELAJAR
Masalah dan tantangan, iritasi dan frustrasi adalah pelajaran. Kesadaran, kesabaran dan penerimaan diri adalah prasyarat. Menyalahkan selain diri sendiri adalah penghindaran dan penolakan. Perubahan tidak terjadi dalam satu malam. Maka berilah ia waktu.

BELAJAR TIDAK AKAN PERNAH BERAKHIR
Selama Engkau hidup, akan selalu ada pelajaran. Menyerahlah pada iramanya. Janganlah berontak atau melawan. Berkomitmenlah pada proses dan perubahan. Rendah hatilah Engkau untuk menerima kelemahan diri. Fleksibel-lah Engkau untuk mengadaptasi. Kekakuanmu hanya akan menolak kebebasan untuk menikmati peluang-peluang baru.

"DI SANA" TIDAK LEBIH BAIK DARI "DI SINI"
Bersyukur dan nikmatilah perjalananmu di sini dan hari ini. Hidup di dalam “sekarang” akan membantumu mencapai kedamaian.

SIAPAPUN YANG BUKAN ENGKAU ADALAH CERMINAN DARI DIRIMU SENDIRI
Apa yang Engkau cintai dan benci tentang orang lain, adalah cerminan dari apa yang Engkau cintai dan benci tentang diri sendiri. Bertoleransilah. Pengalaman buruk adalah peluang untuk menyembuhkan luka yang telah lama Engkau bawa. Bantulah orang lain, sebab itu berarti Engkau membantu dirimu sendiri.

HIDUPMU TERGANTUNG DIRIMU
Engkau sudah memiliki semua yang diperlukan. Bertanggungjawablah. Biarkan berlalu sesuatu yang tak bisa Engkau ubah, dan tak perlu marah. Keberanian ada pada setiap orang. Gunakanlah untuk apa yang Engkau anggap benar. Kita semua punya kekuatan dan semangat untuk berpetualang. Raih! Dan peluklah apa yang ada di depan.

SEMUA JAWABAN ADA DALAM DIRIMU
Dengarlah dirimu. Percayalah pada kalbu, insting dan perasaan terdalam. Sekalipun ia samar-samar atau hanya sekelebat lewat. Lihat, dengar dan percayailah inspirasi alamiahmu.

ENGKAU LUPA SEMUA INI SAAT ENGKAU LAHIR
Kita lahir dengan segala kemampuan ini. Kehidupan awal telah menyeret kita ke dalam dunia fisik. Itulah yang menjadikan kita penuh ragu, sinis, dan kehilangan keyakinan serta percaya diri. Saat Engkau tersesat, panggillah mereka kembali.

Karena mereka, tidak punya batas.


 


Tidak ada komentar: